Monday, December 12, 2011

Lenovo Diprediksi Tumbangkan Apple

Lenovo Diprediksi Tumbangkan Apple - Apple boleh jadi kini menjadi vendor nomor 1 di bisnis PC all-in-one. Namun menurut para analis dari Digitimes, pada tahun depan gelar ini akan menjadi milik Lenovo.

Di tahun 2011, Apple dilaporkan menjual sebanyak 3,7 unit di pasar all-in-one, memimpin di atas Lenovo yang menjual 2,9 juta unit serta HP di posisi ketiga yang membukukan penjualan 2,4 juta unit.

Pada tahun depan, meski Apple diprediksi akan menjual sebanyak 3,8 juta iMac, namun vendor PC dari China, Lenovo diramalkan akan menjual lebih banyak lagi. Dikutip allshare zone dari PCWorld, Senin (12/12/2011), Lenovo diperkirakan akan berhasil menjual sebanyak 4 juta unit PC all-in-one.

"Meskipun seri iMac memiliki keunggulan di sisi desain, namun seri ini hanya memberikan sedikit perubahan dalam spesifikasinya. Di lain sisi, HP dan Lenovo selain memiliki desain yang lebih baik, ia juga menawarkan spesifikasi hardware yang lebih bagus, pun juga dengan harganya yang lebih miring," demikian bunyi laporan yang datang dari Digitimes.

Secara keseluruhan, 13,5 juta PC all-in-one akan terjual hingga akhir tahun 2011, sedang pada tahun 2012 angka ini akan naik hingga menjadi 15,8 juta.

"Model PC AIO yang menawarkan Wintel structure dan harga yang lebih murah dari iMac, akan terus mempenetrasi negara-negara maju seiring dengan banyaknya vendor yang memasuki pasar ini. Di lain sini, rencana agresif Lenovo untuk pasar PC AIO di China akan menjadi salah satu faktor pendongkrak untuk membantu pertumbuhan mereka pasar ini," papar Digitimes.

Kemudian mengenai HP, para analis mengatakan bahwa karena divisi PC mereka tidak stabil, maka perusahaan tersebut diramalkan sulit untuk meluaskan pasar PC AIO