Sunday, February 12, 2012

Hasil Skor Pantai Gading vs Zambia di Final Piala Afrika 2012

Hasil Skor Pantai Gading vs Zambia di Final Piala Afrika 2012 - BERITA BOLA � Hasil Zambia vs Pantai Gading. Zambia sukses menjadi juara Piala Afrika 2012 usai mengalahkan Pantai Gading di partai final dini hari tadi melalui drama adu pinalti.

Bertanding di Stadion Stade d�Angondje, Senin, 13 Februari 2012, dinihari WIB, Zambia yang tidak diunggulkan mampu mengimbangin permainan Pantai Gading.

Baru dua menit pertandingan berjalan, Nathan Sinkala sudah memaksa Copa Barry melakukan usaha keras untuk menyelamatkan gawangnya. Dalam beberapa kali situasi bola mati, Chipolopolo juga sempat mengancam gawang lawan.

Pada menit ke-70 Pantai Gading memperoleh kesempatan untuk unggul melalui hadiah pinalti. Berawal dari pergerakan Gervinho menusuk ke kotak penalti Zambia, Nyambe Mulenga terpaksa menghentikannya di kotak terlarang.

Namun, Didier Drogba yang didaulat menjadi algojo gagal mengemban tuganya dengan baik, setelah tendangannya melambung jauh di atas gawan Zambia.

Hingga 90 menit waktu normal kedua tim masih bermain imbang tanpa gol. Pertandingan pun terpaksa dilanjutkan melalui perpanjangan waktu.

Pada masa perpanjangan waktu, Pantai Gading memang lebih dominan. Namun, Zambia juga sesekali melakukan serangan balik yang merepotkan. Skor kacamata bertahan hingga perpanjang waktu berakhir. Laga pun dilanjutkan melalui adu penalti.

Dalam adu tendangan penalti, sempat terjadi insiden pada penendang ketiga Zambia. Tendangan Sol Bamba bisa ditepis Mweene. Namun, wasit meminta penalti diulang karena Mweene dianggap berdiri tidak di atas garis gawangnya. Pada tendangan ulang, Bamba akhirnya bisa menjebol Mweene.

Cheik Tiote, Wilfried Bony, Sol Bamba, Max Gradel, dan Drogba sukses menjalankan tugasnya sebagai eksekutor. Begitu juga lima penendang Zambia Chris Katongo, Emmanuel Mayuka, Isaac Chansa, Felix Katongo, dan Mweene.

Penalti pun memasuki masa sudden death. Siaka Tiene dan Didier Ya Konan sukses menjalankan eksekusi. Demikian pula dengan Nathan Sinkala dan Chrisamba Lungu.

Tendangan Kolo Toure sempat ditepis Mweene. Namun, tendangan Rainfold Kalaba juga melambung. Skor 7-7. Pada kesempatan ke-8,

Gervinho gagal. Tendangannya melambung. Zambia pun akhirnya memastikan kemenangan setelah Stophira Sunzu menjalankan tugasnya dengan baik. Skor 8-7 pada adu penalti.

Susunan pemain Zambia vs Pantai Gading:

Zambia: Kennedy Mweene, Joseph Musonda (N. Mulenga 12'), Hijani Himoonde, Davies Nkausu, Stophira Sunzu, Isaac Chansa, Rainford Kalaba, athan Sinkala, Chisamba Lungu, Christopher Katongo, Emmanuel Mayuka.

Pantai Gading: Boubacar Barry Copa, Kolo Toure, Siaka Tiene, Sol Bamba, Didier Zokora (Didier Ya Konan 75'), Jean Jacques Gosso, Cheikh Tiote, Yaya Tour� (Wilfried Bony 86'), Salomon Kalou (Max-Alain Gradel 63'), Gervinho, Didier Drogba.
[ sumber : bolagolnet.com/hasil-pertandingan-zambia-vs-pantai-gading-final-piala-afrika-2012.html ]

rating 5